Cara download jurnal internasional Gratis adalah sebuah trik untuk Download jurnal internasional berbayar namun secara gratis. sebagaimana kita ketahui, bahwa saat ini jurnal internasional mengenakan biaya untuk dapat mendownload artikelnya. Bagi mahasiswa mungkin hal itu cukup memberatkan, terlebih biaya tersebut dihitung dalam mata uang dolar. satu artikel bisa mencapai 60 USD.
cukup mahal bukan? nah kali ini, admin akan berbagi tips dan trik cara download jurnal internasional berbayar secara gratis. meskipun demikian, anda harus menggunakannya secara bijaksana. gunakan untuk kepentingan penulisan ilmiah saja, jangan digunakan untuk kepentingan komersial atau bisnis.
Melihat Besarnya Kebutuhan akan referensi Jurnal internasional, ada oknum yang memanfaatkan jurnal internasional untuk kepentingan bisnis. mereka akan menetapkan tarif yang cukup besar dengan jaminan terbit. istilahnya jurnal internasional predator. agar terhindar dari jurnal predator, silahkan kenali ciri ciri jurnal predator.
Mungkin sebagian besar dari kita bertanya tanya, dimana bisa download jurnal internasional Gratis? bagaimana cara download jurnal internasional secara gratis? lanjutkan membaca untuk mendapatkan jawabannya
Cara download jurnal internasional gratis
Pada Umumnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengunduh atau download jurnal internasional, diantaranya adalah sebagai berikut:
- Melalui akses universitas atau perpustakaan – Jika Anda adalah mahasiswa atau staf universitas, maka Anda dapat mencoba mengakses jurnal melalui akses yang diberikan oleh universitas atau perpustakaan. Umumnya universitas atau perpustakaan memiliki berbagai database jurnal internasional yang bisa diakses secara gratis atau dengan biaya tertentu. Anda dapat mencari jurnal yang ingin diunduh melalui katalog online universitas atau perpustakaan.
- Mengunjungi situs web jurnal – Banyak jurnal internasional yang dapat diakses secara gratis melalui situs web mereka. Anda dapat mencari jurnal yang ingin diunduh melalui mesin pencari atau direktori jurnal online seperti Directory of Open Access Journals (DOAJ) atau BASE.
- Menggunakan mesin pencari – Mesin pencari seperti Google Scholar dapat membantu Anda menemukan jurnal internasional yang ingin diunduh. Cukup masukkan judul atau topik jurnal yang ingin diunduh dan hasil pencarian akan menampilkan berbagai opsi jurnal yang bisa diunduh.
- Meminta kepada penulis – Jika Anda menemukan jurnal yang ingin diunduh namun tidak dapat mengaksesnya, Anda dapat mencoba menghubungi penulisnya dan meminta salinan jurnal tersebut.
- Melalui situs web repository – Ada beberapa situs web repository seperti Academia.edu atau ResearchGate yang menawarkan akses ke berbagai jurnal internasional. Anda dapat mencari jurnal yang ingin diunduh melalui situs web ini.
Perlu diingat bahwa meskipun jurnal internasional dapat diunduh secara gratis, tetapi terkadang ada batasan pada jumlah artikel yang dapat diunduh atau hak cipta yang perlu diperhatikan. Jangan lupa untuk memeriksa kebijakan dan syarat penggunaan sebelum mengunduh artikel.
Jika cara diatas anda belum berhasil menemukan artikel yang sesuai, tenang saja berikut ini trik untuk download gratis meskipun sebenarnya berbayar. Bagaimana caranya? download jurnal internasional gratis bisa dilakukan dengan banyak Cara. diantaranya Download jurnal dengan doi, Download jurnal internasional dengan SCI-Hub dan alternatif SCI Hub.
Berikut langkah langkah untuk untuk download jurnal internasional gratis dengan mudah.
Tutorial lengkap download jurnal Internasional secara gratis
berikut ini langkah langkah dalam download jurnal internasional gratis dengan mudah. Cara ini dengan memanfaatkan situs SCI Hub.
Siapkan Kata Kunci pencarian
sebelum kamu melakukan download jurnal internasional gratis, Kamu list Dulu keyword, kata kunci untuk searching jurnalnya sesuai kebutuhan penulisan kamu. Kata kunci yang sesuai dengan topik yang sedang kamu tulis. Misalnya kamu sedang menulis tentang Village development vs Rural development : state of the art. Kata kunci bisa village development, rural development, village development Approaches, rural development strategies, strategy of village development, dll. Tentunya dalam bahasa inggris atau bahasa resmi PBB (Arab, Inggris, Perancis, Rusia, Spanyol dan Tiongkok).
Buka browser dan ketik https://scholar.google.com/.
Oiya, situs Google Scholar ini merupakan situs andalan para pemburu referensi. Hasil pencarian disini semuanya adalah publikasi ilmiah mulai dari Jurnal ilmiah, buku, laporan penelitian, thesis, skripsi dan lain lain. Masukkan kata kunci sesuai topik yang sudah kamu tentukan. Jika ingin hasil tahun tertentu bisa kamu setting tahun yang diinginkan di sebelah kiri atas.


Pilih artikel jurnal yang sesuai
coba baca abstraknya. Biasanya artikel berbayar hanya bisa diakses abstraknya saja. Ketika dari Abstrak saja kamu sudah mendapatkan apa yang kamu inginkan, tidak perlu di Download, langsung saja kamu jadikan referensi. Caranya Klik “Cite†kemudian pilih opsi sitasinya. Atau untuk lebih mudahnya kamu klik saja Add to Mendeley (jika kamu sudah install mendeley di laptop kamu). Jika dari abstraknya kamu masih belum mendapatkan point rujukan, lanjut ke langkah berikutnya

Jika dari abstrak saja sudah menemukan point untuk rujukan kamu, maka langsung saja CITE artikel tersebut


Coba cek, apakah artikel tersebut gratis atau berbayar
Cara Mengetahui berbayar atau gratis cukup mudah. cukup klik Untuk download saja. jika diarahkan Untuk membeli, biaya berlangganan maka artinya artikel tersebut tidak gratis alias berbayar. Jika berbayar, lanjut kamu cari DOI artikel tersebut. Copy DOI nya. DOI adalah identitas unik artikel tersebut, jadi dengan DOI ini tidak akan tertukar dengan artikel lain, misalnya ada dua artikel, kebetulan judul sama atau hampir sama, dan nama penulisnya sama. Maka artikel tersebut diidentifikasi dengan DOI ini, jadi tidak akan tertukar antara dua artikel tersebut karena masing masing ada DOI nya. Contoh DOI: https://doi.org/10.1016/j.annals.2017.08.005

Copy DOI artikelnya

Setelah kamu copy DOI nya, langkah selanjutnya Buka Tab baru di browser kamu. Lanjut ketik https://sci-hub.se/ di tab baru tersebut. Maka kamu akan diarahkan satu web sci-hub dengan tampilan sederhana, tapi ini merupakan senjata “sakti†pemburu artikel berbayar “tanpa bayarâ€.. hehehe.
oiya, Jika kamu gagal membuka sci-hub.se kamu bisa mencoba beberapa alternastif dari eksistensinya berikut ini:
sci-hub.mn
sci-hub.hk
sci-hub.tw
sci-hub.la
sci-hub.gq
sci-hub.name
sci-hub.biz
sci-hub.ga
sci-hub.is
tree.sci-hub.la
sci-hub.nu
sci-hub.tv
Selanjutnya, Paste DOI tadi pada kolom yang sudah disediakan.
Kemudian klik OPEN atau enter. Jreng jreng jika berhasil, tampilan akan seperti ini, cari tombol download dan Klik. Selamat kamu telah mendapatkan satu artikel berkualitas secara gratis. Lakukan langkah ini, untuk next artikel.

Demikian cara download jurnal internasional secara gratis melalui sci hub. Namun perlu kamu ketahui, ada beberapa jurnal yang tidak bisa didownload dengan cara ini. Namun lebih banyak yang bisa. Dan untuk buku PDF juga jarang sekali yang bisa. Nah, silahkan di Praktekkan. Gunakan cara ini dengan bijak ya…. Semoga bermanfaat.
jika kamu masih bingung dengan cara ini. kamu bisa mencoba cara lain yang tutorialnya ada dalam artikel lain di web ini. Silahkan baca caranya di download jurnal internasional selain SCI-Hub. atau di cara download jurnal internasional alternatif disini